Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
Example 728x250
Berita UtamaDaerahKabupaten Dogiyai

Berharap Adanya Perhatian Terhadap Sektor Pertanian Di Dogiyai

32
×

Berharap Adanya Perhatian Terhadap Sektor Pertanian Di Dogiyai

Sebarkan artikel ini

Foto : Andreas Gobai saat menyampaikan cara bertani secara organik kepada masyarakat

 

Example 300x600

Dogiyai – Hari Tani Nasional 24 September 2010, Andreas Gobay selaku mantan Perindakob Kabupaten Dogiyai berharap adanya perhatian lebih terhadap sektor pertanian di Dogiyai Papua

Melalui saluran telepon Andreas, mengatakan agar Dinas terkait lebih memperhatikan sektor pertanian sehingga petani di Kab. Dogiyai semakin baik dalam perbaikan kwalitas hidup sesuai visi Pemerintah yaitu Petani bangkit mandiri dan sejahtera diatas tanah leluhurnya sendiri (26/09/2020).

“Pertanian Organik bisa menjadi Primadona masa depan Papua, petani Dogiyai dengan bertani Kopi, kopi disebut Kopi Moane Asli, Kopi lokal dan menerapkan pertanian organik, ” ujarnya

Andreas mengatakan bahwa pertanian organik ini bisa juga diterapkan untuk tanaman keras dan jangka panjang seperti Kopi, Kacang. Tidak hanya untuk produk sayur-sayuran, seperti yang banyak dilakukan selama ini.

“Untuk mewujudkan hal ini maka perlu pendampingan intens ke petani-petani agar tidak lagi tergantung pada pupuk dan pestisida sintetik,” kata Andreas

Ia juga menjelaskan tahun ini adalah tahun Covid-19 , maka pendemi mengajarkan bahwa masrayakat harus bertani dan memanfaatkan potensi alam

“Maka dengan itu, pertanian merupakan peranan penting yang menjadi salah satu sektor paling penting dalam kemajuan ekonomi masyarakat di Papua dan Indonesia secara umum apa lagi di masa pendemi ini. Dalam Masa Covid-19 tidak lagi alasan bagi siapapun terutama di Papua, terutama sektor pertanian, ” jelasnya

Andreas juga menyampaikan sebagian masyarakat Papua bekerja sebagai petani, itu pun menjadi profesi turun temurun.

“Profesi ini terkadang menjadi semacam profesi warisan, pembangunan sektor pertanian menjadi hal yang penting untuk mempertahankan kesejahteraan masyarakat Dogiyai dan sekitarnya,” jelasnya

Ia juga menambahkan modern ini teknologi juga ikut berkembang dengan pesat di Dunia pertanian pun ikut berkembang juga teknologinya dengan adanya revolusi industri 4.0. sistem pertanian organik bisa menjadi salah satu jalan keluar untuk memajukan pertanian Indonesia, bahkan Papua meskipun mengadopsi teknologi modern

“Kita bisa lihat contohnya di kabupaten Deiyai yang mengeluarkan Perda bahwa Deiyai itu harus keluar produk organik. Mungkin mereka bikin Perda karena konsumennya banyak dari luar yang senang produk organik. Mereka difasilitasi pemerintah untuk diberi sertifikasi pada petani-petani agar produknya organik.” ujar Andreas

“Dengan sistem pertanian organik ini akan muncul peluang agar pertanian bisa berkembang secara berkelanjutan serta pertanian bisa maju dan lebih baik, demi hari nanti. Selamat hari Nasional Petani, ” pungkasnya.

Pewarta : Hendrikus Degei

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *